Padang Panjang, SumbarlivetvVaksinasi Covid-19 Dosis Booster Digelar Perdana di Rutan Padang Panjang. Pada hari ini bertempat di Rutan Padang Panjang digelar Pelaksanaan vaksinasi dosis ketiga (booster) yang diluncurkan Pemerintah Pusat serentak di Kota Padang Panjang serta perdana digelar di Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Padang Panjang, dimana pada kesempatan kali ini Wakil Wali Kota, Drs. Asrul meninjau pelaksanaan vaksinasi di Rupajang

Kegiatan ini digelar atas kerja sama dengan Dinas Kesehatan Kota Padang Panjang dimana vaksinasi booster diperuntukkan bagi warga binaan pemasyarakatan (WBP) sebanyak 80 orang, petugas lapas 28 orang dan keluarga pegawai 20 orang. Wakil Walikota Asrul saat meninjau pelaksanaan kegiatan tersebut menyebutkan, Pemko mengapresiasi Rupajang yang telah turut berupaya menjadikan Padang Panjang menjadi salah satu kota yang menggelar launching vaksinasi booster ini.

Baca juga :  Update Perkembangan Kasus penembakan Di Polres Solok Selatan, Polda Sumbar Gelar Konferensi Pers

Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Barat, R. Andhika Dwi Prasetya, Bc.IP, S.Pd yang juga turut hadir dalam kegiatan ini menyampaikan, kegiatan vaksinasi ini merupakan buah dari sinergisitas jajarannya dengan Pemerintah Kota dan Polres Padang Panjang. Rutan dipercaya Pemko sebagai tempat pelaksanaan vaksin booster bagi masyarakat khususnya di lingkungan rutan.

“Adapun sasaran vaksinasi di rutan ini selain petugas dan WBP, juga keluarga WBP dan masyarakat umum. Hari ini disiapkan 100 lebih dosis. Hal yang patut kami apresiasi, rutan dipercaya sebagai tempat pelaksanaan launching vaksinasi dosis tiga ini di Kota Padang Panjang,” ucapnya.

Givan/hms

Tinggalkan Balasan