Padang, Sumbarlivetv – Wali Kota Padang Hendri Septa bersyukur dan menyambut baik terus tumbuh dan berkembangnya sektor perekonomian di kota yang ia pimpin.

Salah satunya seperti melalui kemunculan outlet-outlet yang menjual berbagai produk dan kebutuhan rumah tangga serta UMKM masyarakat.

“Alhamdulillah, atas nama Pemerintah Kota Padang kita bersyukur hari ini telah hadir satu lagi outlet di Kota Padang, yaitunya Grand Aciak Mart. Outlet tersebut merupakan yang kesepuluh dihadirkan oleh Aciak Mart Group di kota ini. Selamat buat Aciak Mart Group, semoga semua usaha outletnya senantiasa sukses tentunya,” ucap Wako Padang sewaktu melakukan Grand Opening Grand Aciak Mart yang berada di jalan By Pass Km 14, Aie Pacah, Kecamatan Koto Tangah, Minggu (11/9/2022).

Baca juga :  Update Perkembangan Kasus penembakan Di Polres Solok Selatan, Polda Sumbar Gelar Konferensi Pers

Menuru Wako Padang, keberadaan Grand Aciak Mart diyakini berdampak positif bagi peningkatan ekonomi di tengah-tengah masyarakat.

“Keberadaan outlet yang cukup besar ini juga ikut membantu dalam pembukaan lapangan pekerjaan bagi warga Kota Padang,” ucapnya.

Lebih lanjut Hendri membeberka meski sempat dihantam pandemi Covid-19, geliat ekonomi di Kota Padang tidak begitu terpuruk.

“Alhamdulillah, di tengah pandemi beberapa hotel besar pun mampu hadir di Kota Padang. Begitu juga restoran, coffe shop dan lainnya terus tumbuh di kota ini. Kita tentu berharap ekonomi Kota Padang lebih bangkit lagi. Insya Allah tahun 2022 ini adalah tahun kebangkitan bagi kita semua,” tukas Wali Kota.

Dalam kesempatan itu, selain Owner Aciak Mart Amril Amin yang juga Wakil Ketua DPRD Kota Padang, juga dihadiri Anggota DPRD Kota Padang Faisal Nasir, Helmi Moesim dan Osman Ayub.

Baca juga :  Kasat Reskrim Polres Solsel Ditembak, Ini kata Kabid Humas Polda Sumbar

Selain itu juga hadir elemen masyarakat, para investor, manajer dan keluarga besar Aciak Mart Group.

bunga – humas

Tinggalkan Balasan