Padang, Sumbarlivetv – Penerimaan peserta didik baru (PPDB) tahun ajaran 2021/2022 di hari kedua SDN 03 Alai Kecamatan Padang Utara dilaksanakan secara tertib dan lancar.

Dalam pantauan Sumbarlivetv, sekolah yang dikenal masyarakat dengan sekolah ramah anak tidak hanya sekedar omongan saja, tapi sesuai dengan nama nya, dengan guru sebanyak 38 orang tambah 12 orang pegawai selalu ramah dalam melayani orang tua calon murid yang datang mendaftarkan anaknya.

Seluruh orang tua yang datang untuk mendaftar kan anaknya patuh terhadap prokes Covid 19 yang sudah ditetapkan oleh pemerintah dan sekolah tersebut dengan memakai masker, mencuci tangan dengan sabun yang sudah disediakan disekolah, serta mereka bisa menjaga jarak saat melakukan pendaftaran.

Baca juga :  PPID Dharmasraya Terima Visitasi Komisi Informasi Sumbar

Zulhendri sebagai kepala sekolah menjelaskan bahwa,SD 03 Alai ini sangat banyak diminati orang, terbukti dihari kedua PPDB online sudah banyak mendaftar, calon murid yang mendaftar sampai hari ini sudah 200 orang lebih. Sedangkan kita hanya menerima 112 orang murid dengan 4 rumbel, untuk satu rumbel diisi dengan 28 murid.

Sedangkan kita mengambil 70% zonasi yang dituju oleh beberapa kelurahan dari Alai dan sisanya 30% lagi kita tambah dari orang tua yang mempunyai PKH disekitar sekolah yang diutamakan masuk ke SD 03 Alai,jadi ada dua jalur yg mendaftar kesini, jalur Zonasi dan jalur afirmasi atau gabungan.jelas Zuhendri.

Lebihlanjut kata Zulhendri, masuk sekolah sekarang tida ada test tapi melihat umur calon murid, denga usia wajib belajar serta sesuai dengan kartu keluarga ditempat kita tinggal semuanya sistim yang bekerja, bagi KK nya diluar kelurahan Alai, sebaik mendaftar ditempat dimana alamat kK tersebut, agar tidak terjadi kesalah pahaman ketika mendaftar di sini.

Baca juga :  Kalemdiklat Polri Resmikan Prasasti Bakti Lembaga Leadership Memorial Sespimma Polri Angkatan Ke-72 Tahun 2024

Sekolah Dasar SD 03 Alai ini, sekolah yang sudah Adiwiyata Mandiri Tingkat Nasional berbasis lingkungan, yang sekarang dianjurkan oleh pemerintah kita bahwa sekolah itu harus bernuansa lingkungan dengan menanam pohon-pohon yang tidak membahayakan kepada anak seperti menanam pohon yang tidak ada duri dan pohonnya tidak besar serta sejuk dipandang mata, ungkapnya..

Sekolah ini letak strategis, nyaman, sejuk serta ramah kesemua orang yang datang dan kita selalu menerima saran – saran dari luar untuk bisa membawa kemajuan, siapapun yang datang membawa progran pasti kita terima karena bersama kita maju. Dan apapun kendala yang kita hadapi kita selesaikan secara kekeluargaan, kata Zul.

Baca juga :  Kasus Penembakan di Solok Selatan, Kabid Humas : Tersangka Saat ini dalam Kondisi Sehat dan Baik-Baik Saja

Bunga

Tinggalkan Balasan