Pariaman, Sumbarlivetv – Walikota Pariaman Benahi Objek Wisata di Kota Pariaman. Untuk membenahi objek wisata di Kota Pariaman, Walikota Pariaman, Genius Umar bersama OPD di Lingkungan Pemerintah Kota Pariaman melakukan goro di parkiran kawasan Pantai Gandoriah Kota Pariaman, Senin (24/1).

“Kita kembali melakukan goro di Pantai Gandoriah Kota Pariaman mulai dari lapangan parkirnya yang penuh dengan pasir karena angin sehingga menutupi saluran air, dan hari ini langsung kita atasi”, ungkapnya.

Wako Genius Umar juga menjelaskan bahwa goro ini juga melibatkan ASN Pemko Pariaman mulai dari Dinas Satpol PP dan Damkar, Dinas Perkim LH, Dinas perhubungan, BPBD, Dinas Pariwisata dan Kebudayaan dan Diskoperindang dan UKM Kota Pariaman.

Baca juga :  DISHUB DHARMASRAYA BERLAKUKAN PEMBATASAN JAM OPERASIONAL KENDARAAN ANGKUTAN BARANG

“Selain itu, kita juga menertibkan kedai-kedai atau tempat kuliner yang ada disekitaran Pantai Gandoriah yang tidak indah dipandang mata langsung ditertibkan serta pohon yang terlalu rindang dan tidak indah dirapikan dan sampah-sampah dibersihkan”, tambahnya.

Lebih lanjut, Genius juga menginstruksikan agar para pedagang menjaga kebersihan pantai dan tidak membuang sampah sembarangan.

“Kami berharap mudah-mudahan dengan tertib, bersih dan nyaman, tempa wisata ini akan menambah daya tarik wisatawan datang ke Kota Pariaman”, tutupnya mengakhiri.

(rika)

Tinggalkan Balasan