SAMBANGI MASJID SYUHADA KURNIA KOTO SALAK, SUTAN RISKA BERBAGI INFORMASI PEMBANGUNAN. DHARMASRAYA, SUMBAR LIVE TV COM — Tim Safari Ramadhan 1444 H/2023 M, Kabupaten Dharmasraya yang diketuai Bupati Dharmasraya Sutan Riska Tuanku Kerajaan, kembali keliling Dharmasraya. Kali ini menyambangi Masjid Syuhada, Jorong Hidayah, Nagari Kurnia Koto Salak, Kecamatan Sungai Rumbai, Senin malam (03/04/2023).

 

Hadir dalam rombongan, Dandim 0310/SSD Letkol Endik Hendra Sandi, Kapolres Dharmasraya AKBP Nurhadiansyah, Kajari Dharmasraya Dodik Hermawan, Ketua Pengadilan Negeri Pulau Punjung Purnomo Wibowo, Ketua Pengadilan Agama Pulau Punjung M Rifai, Kalapas Dharmasraya Budi Setyo Wibowo, dan Kakan kemenag Okto Verisman. Selain itu tampak hadir sejumlah pejabat di lingkungan Pemkab Dharmasraya dan pimpinan perbankan.

 

Dalam kesempatan itu, Sutan Riska mengajak ratusan jamaah untuk menjalani ibadah puasa Ramadhan dengan penuh semangat dan ceria. Mengisi kegiatan keagamaan seperti tadarusan, sholat tarawih dan witir di masjid dan kegiatan positif lainnya yang tidak mengurangi nilai ibadah, hingga nanti bertemu hari nan fitri atau hari raya idul fitri.

Baca juga :  DISHUB DHARMASRAYA BERLAKUKAN PEMBATASAN JAM OPERASIONAL KENDARAAN ANGKUTAN BARANG

Sutan Riska juga menyampaikan bahwa pemerintah daerah sedang menggalakkan imunisasi polio terhadap anak. Maka dari itu diharapkan kepada warga Nagari Kurnia Koto Salak yang mempunyai anak atau balita yang belum mendapatkan imunisasi polio, segera memberi tahu petugas yang ada disetempat.

 

Begitu juga dengan masih ditemukannya kasus stunting, bupati mengajak semua untuk lebih peduli, dan mengajak para dermawan memberikan asupan makanan yang diperlukan kepada anak di sekitarnya.

 

Qadarullah, di Masjid Syuhada itu juga Sutan Riska bertemu dengan guru ngaji beliau sewaktu kecil di kampungnya Sungai Rumbai. Ia mengajak jamaah mengaminkan agar guru ngaji tersebut berbadan sehat dan berumur panjang,

Baca juga :  Kasus Penembakan di Solok Selatan, Kabid Humas : Tersangka Saat ini dalam Kondisi Sehat dan Baik-Baik Saja

 

“Beliau guru ngaji saya ini, selalu terlihat muda seperti dahulu saja, padahal sudah berumur lumayan tua”, candaan Bupati.

 

Ketua Umum Apkasi itu juga mengingatkan masyarakat untuk berhati-hati dalam merencanakan perjalan umrah ke tanah suci mekah. Pasalnya banyak terjadi penipuan yang mengakibatkan kerugian bagi para calon jamaah.

 

“Akhir-akhir ini saya dapat kabar banyak penipuan melalui travel umrah, kasian masyarakat kita yang tergiur umrah murah dibawah 20 jutaan lenyap. Sudah ada ratusan orang yang batal berangkat menurut informasi dari Kemenag, ” lanjutnya.

Kemudian Sutan Riska juga menyampaikan kabar gembira, bahwa pemerintah daerah kemarin melaksanakan kerjasama dengan kanwil imigrasi, dengan demikian sekarang mengurus pasport sudah tidak jauh lagi. Kantor imigrasi kelas 1 TPI Padang sudah buka alamatnya di Simpang lampu merah Pulau Punjung, dipinggir lintas sumatera menuju komplek sakinah.

Baca juga :  Kasat Reskrim Polres Solsel Ditembak, Ini kata Kabid Humas Polda Sumbar

 

“Silahkan warga Dharmasraya untuk mengurus paspor disana, syaratnya mudah hanya dengan KTP atau KK,” tutup Bupati.

 

Rahmat J / hms

Tinggalkan Balasan