Pasaman Barat, SumbarliveTV – Apel Pagi Pegawai dan Halal Bihalal 1443H Jajaran Kementrian Hukum dan Ham . Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh MENTERI HUKUM dan HAM RI (YASSONA H LAOLY), serta jajaran ASN Kementerian Hukum dan Ham melaksanakan Apel Pagi Bersama Serta Halal Bihalal seluruh Jajaran Kemenkumham.
Setelah menjalankan Cuti bersama Idul Fitri 1443 H Apel Pagi dilaksanakan untuk Mewujudkan Kedisiplinan Pegawai.
Dalam sambutannya Menteri Hukum dan Ham Menyampaikan
“Mohon Maaf Lahir dan Bathin, Moment Lebaran kita gunakan untul bermaafan dan instropeksi diri untuk menjadi lebih baik kedepannya, Pandemi Covid19 belum berakhir tetap jaga kesehatan terapkan selalu Prokes dalam setiap Kegiatan, tetap Semangat untuk meraih target kinerja di Tahun 2022.
Apel Pagi Pegawai dan Halal Bihalal diikuti seluruh jajaran Kementerian Hukum dan Ham seluruh Indonesia secara Vidcom.
Lapas Terbuka Pasaman Barat dipimpin oleh Kalapas yaitu Bapak Azhar, A.Md.IP.,S.H beserta Jajaran turut serta mengikuti Kegiatan Apel Pagi dan Halal Bihalal.
Dan dilanjutkan dengan Halal Bihalal dan Silahturahmi Bersama Kakanwil Sumatera Barat melalui zoom meeting.
Saatnya kita kembali Menjalankan Rutinitas dan tetap semangat mewujudkan tujuan organisasi.
Humas