Dharmasraya, Sumbarlivetv –  Bupati dan Ketua DPRD Dharmasraya menghadiri Pelepasan Kafilah Musabaqah Tilawatil Qura’an (MTQ) Nasional XXXIX. Ketua DPRD Pariyanto,S.H menghadiri Pelepasan Kafilah Musabaqah Tilawatil Qura’an (MTQ) Nasional XXXIX Kabupaten Dharmasraya Tingkat Provinsi Sumatera Barat.

Pelepasan keberangkatan Khafilah ini oleh Bupati Dharmasraya Sutan Riska Tuanku Kerajaan,S.E di Auditorium Kantor Bupati Dharmasraya. MTQ Ke 39 Tingkat Provinsi ini akan diselengarakan di Kota Padang Panjang pada tanggal 12-19 November 2021.

Kaffilah Kabupaten Dharmasraya yang akan menuju MTQ Sumbar berjumlah102 orang, terdiri dari 60 orang peserta MTQ yang akan mengikuti 13 cabang lomba dan 20 orang offisial pelatih, 20 orang offisial pendamping serta 2 orang Tenaga Kesehatan.

Pelepasan MTQ Kabupaten Dharmasraya ini juga di ikuti Sekretaris Daerah, Forkopimda, Kepala Perangkat Daerah Kabupaten Dharmasraya.

Pada acara ini Ketua DPRD Pariyanto, S.H
Memberikan semangat kepada para peserta yang akan mengikuti lomba MTQ Tingkat Provinsi Sumbar, mari kita tanamkan sifat percaya diri karena penanaman mental itu sangat penting untuk meraih kemenangan, ucap Pariyanto.

Pariyanto, S.H juga berpesan kepada peserta MTQ agar bisa membawa nama baik Kabupaten Dharmasraya dalam merebut prestasi pada MTQ tingkat Provinsi Sumbar kali ini, sehingga meningkatkan kualitas dan SDM Kafilah Kabupaten Dharmasraya ke MTQ yang lebih tinggi lagi.

Di akhir penyampaian Pariyanto, S.H juga menghimbau kepada peserta jangan lupa jaga kesehatan tetap mematuhi Protokol Kesehatan insya’Allah kita di lindungi dari wabah Covid- 19 dan di berikan keselamatan oleh ALLAH SWT ujar Pariyanto, S.H

Rahmat J / hms

Tinggalkan Balasan