PASAMAN, Sumbarlivetv.com -Deni Putra, S.Pd. M.Pd, Dilantik Menjadi Pengurus Nahdlatul Ulama Nagari Binjai Pelantikan PRNU Nagari Binjai, diwarnai dengan tema “memupuk semangat membela NU sebagai kader dengan memperkokoh nilai Aswaja dalam masyarakat.(16/09/2022)
Dalam kesempatan itu Turut Hadir, Ketua Tanfidziah PCNU Kabupaten Pasaman, Asrial Arfandi Hasan, S. STP dan jajaran, Pengurus Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama Kecamatan Tigo Nagari, Wali Nagari Binjai, Bustiar, Ketua Kerapatan Adat Nagari (KAN) Nagari Binjai, Asman Datuak Labiah, S. Pd, M.Pd, PRNU Nagari Ladang Panjang, Armansyah, Jorong Binjai, Joni Wardi, Ketua Pemuda Karang Taruna Bima Karya, Sawal Anasrul, S.Pd, Ketua Pemuda OP3S Padang Sago, Siwen, dan Tokoh Masyarakat Nagari Binjai.
Wali Nagari Binjai, Bustiar dalam kesempatan itu menyampaikan,”Selaku Wali Nagari Binjai, mengapresiasi para inisiator pelantikan Nahdlatul Ulama Nagari Binjai, mulai dari persiapan hingga terlaksananya acara pelantikan hari ini tanpa adanya kendala-kendala yang kami tahu,”ucapnya
Kita tahu, bahwa Nahdlatul ulama adalah organisasi yang akan menakodai kegiatan-kegiatan di bidang agama,”tambahnya
Kedepan selaku pemerintahan Nagari siap memberi support terhadap program-program yang dilaksanakan Nahdlatul Ulama Nagari Binjai baik di bidang agama maupun di bidang sosial lainnya, dan kami siap duduk bersama Nahdlatul Ulama Nagari Binjai,”Sambungnya
Sejalan dengan, Ketua Kerapatan Adat Nagari Binjai, Asman Datuak Labiah, S. Pd, M. Pd, Berterimakasih atas kesediaan generasi muda ataupun tokoh masyarakat Nagari Binjai yang telah berperan aktif di tengah-tengah masyarakat Nagari Binjai, iapun bersedia bersama-sama Nahdlatul Ulama Nagari Binjai untuk mensukseskan program NU nantinya,”ujarnya
Ketua Tanfidziah PRNU Nagari Binjai, Deni Putra, S.Pd. M.Pd, mengucapkan terimakasih kepada MWCNU Tigo Nagari, PCNU Kabupaten Pasaman atas amanah yang kami sandang hari ini dan merasa bangga atas partisipasi dari, Wali Nagari Binjai, KAN Nagari Binjai, dan undangan yang telah meluangkan waktunya dalam rangka mensukseskan pelantikan Nahdlatul Ulama Nagari Binjai,” ujarnya
Dan habis pelantikan ini, kami akan duduk bersama pengurus ranting Nahdlatul Ulama Nagari Binjai, untuk membicarakan program yang akan dilaksanakan, sesuai harapan narasumber kami pada hari ini,”jelasya
Selamat kepada pengurus ranting Nahdlatul Ulama Nagari Binjai, dalam masa khidmat 2022-2027, teruslah berkiprah di NU, jangan malu mengaku NU, jangan malu memakai atribut NU, dan jaga nama baik NU,”harapnya, Ketua Tanfidziah PCNU Kabupaten Pasaman, Asrial Arfandi Hasan, S. STP.
Eky Afriady