Bupati Pasbar Hamsuardi Terima Kunjungan Raja Kabuntaran Ralu Tuanku Bosa Ke XV:
Pasbar, Sumbarlivetv– Pemerintah Daerah akan terus bersinergi dengan Pucuak Adaik Kabuntaran Talu dalam membangun Talamau kedepan. Hal ini disampaikan Bupati Pasaman Barat saat menerima kunjungan Raja Kebuntaran Talu Tuanku Bosa XV di kantor bupati setempat, Jumat (20/8/2021).
“Talamau masih perlu kita dibenahi bersama sehingga kami pemerintah daerah akan terus bersinergi dengan Pucuak Adaik Kabuntaran Talu dalam hal membangun Kecamatan Talamau kedepan,”kata Bupati Hamsuardi dalam pertemuan di ruang kerjanya itu.
Atas keterlibatan pemerintah daerah dalam mendukung kesuksesan acara penobatan Tuanku Bosa ke XV yang berlangsung beberapa waktu lalu, Raja Kebuntaran Talu Tuanku Bosa XV Ir. H Johnny ZA MM, dalam kesempatan itu hadir langsung mengunjungi Bupati Hamsuardi untuk bersilaturahmi sekaligus menyampaikan ucapan terima kasih.
“Keluarga besar Tuanku Bosa Talu mengucapkan terimakasih kepada Pemerintahan Daerah Pasaman Barat yang telah mendukung dan mensukseskan penobatan beberapa waktu lalu. Semoga kedepan terjalin kerjasama yang baik antara Pemda dan Pucuak Adaik Kabuntaran Talu,”ucap Ir. H Johnny ZA MM di hadapan bupati dan rombongan yang hadir.
Ia menyebutkan, siap untuk melanjutkan perjuangan tuanku bosa ke XIV, yang telah sukses mendukung program pemerintah untuk masyarakat Talu.
“Kita akan bersinergi dengan Pemuda untuk membangun ekonomi masyarakat Talu, membangun budaya, serta bidang lainnya, sehingga apa yang kita cita-cita bersama dapat terwujud,”ucapnya.
Diakhir pertemua tersebut Raja Kebuntaran Talu Tuanku Bosa XV Ir. H Johnny menyerahkan piagam penghargaan kepada Bupati Hamsuardi, atas partisipasi Pemkab Pasbar dalam mensukseskan penobatan Tuanku Bosa ke XV
#Fajar/hms