Sumbarlivetv.com, Pasaman Barat – Sarana dan Prasarana Olahraga Harus Di Perhatikan untuk Tingkatkan Prestasi Atlet di Kabupaten Pasaman Barat . Sarana dan prasarana olahraga harus diperhatikan untuk meningkatkan prestasi para atlet di Kabupaten Pasaman Barat baik itu di tingkat Kecamatan maupun Kabupaten
Wakil Ketua komisi I DPRD Kabupaten Pasaman Barat Ali Nasir. SH, mengharapkan terkait dengan itu secara perlahan agar dipenuhi oleh Pemkab Pasaman Barat melalui instansi terkait bersama Komite Olahraga Nasional Indonesia atau KONI.
“Sarana dan prasaran harus diperhatikan, baik itu seperti sport center ataupun wisma atlet misalnya, terutama peralatan dasar latihan para atlet,” ucap Ali Nasir. SH kepada wartawan, Jum’at, 12 Mwret 2021.
Menurut Politisi dari PKB ini pihaknya di DPRD Kabupaten Pasaman Barat selama ini telah mendukung KONI Pasaman Barat dalam meningkatkan prestasi olahraga melalui anggaran yang tidak pernah dikurangi.
“Sehingga, ini diharapkan memang dapat meningkatkan prestasi atlet dimasa yang akan datang dengan memperhatikan sarana dan prasarana yang ada di Kejorongan dan Nagari”, katanya.
Baca juga : Kapolres Dharmasraya Bagikan Bantuan sosial di Nagari Empat Koto Pulau Punjung
Rajo Alam