Sekda Pimpin Rapat Kegiatan penyambutan Bulan Ramadhan

Riau, Bangkinang, Sumbarlivetv.com – Sekda Kab. Kampar Yusri, Msi Pimpin Rapat Kegiatan Penyambutan Bulan Ramadhan, untuk menyambut Bulan Ramadhan yang tinggal menghitung hari, Pemerintah Kabupaten Kampar mengadakan rapat bersama dengan unsur Forkopimda, TNI- Polri Dipimpin oleh sekretaris Daerah kabupaten Kampar Yusri, Msi dilaksanakan di Ruang rapat lantai tiga Kantor Bupati Kampar, Rabu (7/4).

Dalam agenda rapat tersebut dibahas bagaimana nantinya pengawasan yang sebagaimana diketahui Kabupaten Kampar memiliki tradisi penyambutan Bulan Ramadhan dengan Balimau Kasai, Balimau Kasai sendiri dianggap sakral oleh masyarakat kampar pada umumnya dan menjadi daya tarik tersendiri, sehingga banyak orang yang datang ke Kampar pada saat itu, baik dalam daerah maupun dari luar daerah, sehingga menimbulkan kerumunan, untuk itu Pemda Kampar mengadakan koordinasi dengan seluruh pihak, ini di maksudkan untuk mencegah penyebaran covid-19 di kabupaten Kampar, dikhawatirkan nanti ada cluster penularan baru.

Pada penyampaian nya Sekretaris Daerah Kabupaten Kampar Yusri, Msi yang mewakili Bupati Kampar mengatakan kita berharap nantinya semua pihak ikut mengawasi kegiatan Balimau Kasai ini, karena yang datang nanti bukan warga kampar saja, tapi banyak juga yang dari luar daerah, seperti Balimau Kasai sebelumnya, Gubernur Riau juga menghadiri kegiatan ini.

Sekda Pimpin Rapat Kegiatan penyambutan Bulan Ramadhan

“maka dari itu kita memerlukan semua pihak bahu- membahu untuk menjaga protokol kesehatan, jangan sampai ada kasus covid-19 yang baru”ucap Yusri.

kemudian Yusri juga menyampaikan bahwasanya pada bulan ramadhan biasanya ada kegiatan safari Ramadhan Pemda, bersilaturahmi dengan masyarakat, maka pada tahun ini masih diadakan namun tidak seperti tahun sebelumnya, waktu pelaksanaannya hanya beberapa hari.

Yusri kembali berpesan agar seluruh mesjid menjaga protokol kesehatan, agar kita didalam bulan suci Ramadhan ini selalu dalam keadaan sehat sehingga kita dapat menjalankan ibadah dengan khusyuk dibulan penuh berkah.

Dalam rapat ini juga direncanakan pemberian vaksin serta vitamin kepada seluruh ulama yang akan mengisi ceramah agama di mesjid -mesjid yang ada di kabupaten Kampar.

#Almadoni / Hms

Tinggalkan Balasan